Welcome Comments Pictures

Sabtu, 22 Maret 2014

sistem pendidikan terbaik di dunia adalah firlandia

Sistem Pendidikan Terbaik di Dunia adalah Finlandia

Awalnya terkejut saat menonton program televisi Metro Siang di segmen sebaiknya anda tahu pada minggu siang 15/04/12 lalu, ternyata negara yang memiliki sistem pendidikan terbaik di dunia bukanlah Amerika, Jepang, Jerman. Tetapi yang menjadi negara dengan sistem pendidikan terbaik dunia adalah Finlandia. Sebenarnya apa yang menjadi daya tarik sistem pendidikan di Negara pembuat dengan negara-negara lain khususnya Indonesia? Jawabannya ada pada tingkat kemandirian siswa dan gurunya. Kunci utama suksesnya adalah dengan tidak memberi jam jam tambahan belajar serta tidak memberi beban PR tambahan. sekolah menjadi sangat menyenangkan.

Pengajar di Finlandia bisa dibilang adalah guru-guru dengan kualitas terbaik. Bagaimana tidak? Syarat untuk menjadi pengajar di Finlandia yaitu harus bergelar master serta harus lulusan unversitas terbaik di sana dengan peringkat sepuluh besar. Meskipun gaji guru tidak besar, namun pemerintah dan masyarakat sangat menghargai profesi ini. Sementara itu, untuk kenyamanan bagi murid-murid pemerintah Finlandia mengharuskan satu kelas diisi dua puluh siswa dengan tiga orang guru. Dua orang guru bertugas menerangkan materi dan satu orang guru lainnya bertugas membantu murid-murid yang mengalami kesulitan. Tiga guru ini juga akan medapingi satu kelas yang sama sampai siswa selesai menempuh fase pendidikan yakni SD, SMP, dan SMA, dengan kata lain tidak ada pergantian guru sama sekali, sehingga mereka tau karakter dan perkembangan anak didiknya dengan baik.

Berbeda dengan pemerintah Indonesia yang mengagungkan Ujian Nasional. Pemerintah Finlandia tidak membebani dengan ujian yang berat. Hanya ada tes ringan untuk mengukur keberhasilan guru mengajar bukan untuk mengukur kecerdasan siswa. Dan siswa bebas memilih pelajaran apa yang akan diujikan sesuai dengan yang mereka kuasai. Namun ada pelajaran yang wajib diujikan yaitu pelajaran Bahasa Finlandia.

Istimewanya untuk menempuh pendidikan di negara ini tidak dipungut biaya sepeserpun alias GRATIS. Bahkan sekolah swasta pun menerima dana dari pemerintah. Alasannya memungut biaya dari orang tua murid adalah tindakan ilegal dan melawan hukum.

sumber:gadinghakim.blogspot.com

0 komentar:

Posting Komentar

Read more: http://ahmadbjblogs.blogspot.com/2012/07/cara-membuat-logo-i-love-indonesia-pada.html#ixzz2wm1bRVHh
Diberdayakan oleh Blogger.